Minggu, 21 Juni 2020

Tugas Filsafat Islam 15 Juni 2020

Jakarta, CNBC Indonesia - Peneliti tanah air sudah menemukan lima kombinasi obat yang dinilai efektif dalam melawan virus Corona tipe baru.
Pusat Penelitian dan Pengembangan Stem Cell Universitas Airlangga telah melakukan riset terhadap kombinasi obat-obatan yang sudah beredar di pasaran terhadap potensi dan efektivitas obat tersebut sehingga membuat efek antiviral dari Sars Cov-2.
Kelima kombinasi obat tersebut antara lain, lopinavir/ritonavir dengan azithromicyne, lopinavir/ritonavir dengan doxycyline, lopinavir/ritonavir dengan chlaritromycine, Hydroxychloroquine dengan azithromicyne dan hydroxychloroquine dengan doxycycline.
Namun demikian, kombinasi obat ini masih akan diujicobakan ke manusia dan belum dijual di pasaran.
"Kami melakukan uji toksisitas, apakah obat tersebut toksik bagi tubuh kita. Kedua mengecek atau meneliti potensi untuk membunuh dari virus Sars Cov-2 dan efektivitas obat tersebut. Kami juga mengecek juga inflamasi dan anti inflamasi," tutur Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan Stem Cell Universitas Airlangga Purwati, Selasa (16/6/2020).
Komentar : 
Ada dua hal yang harus kita ingat dalam penemuan obat ini, pertama rasa syukur atas keberhasilan dan buah kesungguhan. Ada ungkapan Arab yang terkenal di kalangan pesantren yaitu “Man Jadda WaJada” yang artinya “Barangsiapa bersungguh-sungguh pasti akan mendapatkan hasil.
Yang kedua, menahan diri untuk egois, karna bukan berarti jika sudah ada obat, kita tak perlu mencegah, Islam juga mengajarkan tentang lebih baik mencegah daripada mengobati, Hal ini sebagaimana hadis:
 "Janganlah yang sakit dicampurbaurkan dengan yang sehat." (HR Bukhari dan Muslim dari Abu Hurairah).
 Dengan demikian, penyebaran wabah penyakit menular dapat dicegah dan diminimalisasi.
Wallahu'alam..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar