Minggu, 21 Juni 2020

Tugas Filsafat Islam 22 Juni 2020

Jakarta- Jagat media sosial digemparkan dengan isu kiamat. Bahkan, tagar #kiamat dan topik Maya jadi trending topic di Twitter. Begini penjelasan ilmiah dari Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan).
Informasi terjadinya kiamat ini dikaitkan dengan dengan tafsir kalender Suku Maya di mana menurut kalender Suku Maya, usia Bumi akan berakhir pada 21 Juni 2020. Kebetulan pula, di hari ini terjadi fenomena alam Gerhana Matahari Cincin (GMC) sehingga dugaan mengenai kabar ini kian liar.
Ramalan kiamat berdasarkan kalender Suku Maya ini pun pernah viral dan menggegerkan di tahun 2012. Saat itu, kalender Suku Maya disebut-sebut memprediksi umur dunia berakhir pada 21 Desember 2012.
"Tidak ada isu kiamat dari Suku Maya. Yang ada hanya akhir siklus panjang sistem kalender mereka. Artinya, setelah berakhir siklus itu, ya memulai siklus baru. Bukan berarti kiamat," ungkap Kepala Lapan Thomas Djamaluddin saat dihubungi detikINET, Minggu (21/6/2020).
Masyarakat pun diimbau agar tidak panik dengan isu yang beredar di media sosial ini. Ditegaskan Djamal yang merupakan profesor astronomi ini, siklus kalender tidak terkait dengan ramalan kiamat.
"Siklus kalender tidak terkait dengan ramalan kiamat. Kalau ada yang mengaitkan, abaikan saja. Sistem kalender mana pun, bila telah berakhir berarti memulai siklus baru. Tidak bisa ditafsirkan sebagai kiamat," ujarnya.
Komentar :
Kebiasaan buruk Masyarakat Indonesia adalah menelan mentah-mentah berita, dan langsung menyebarkannya, buruk dan tidak benar sekalipun tidak akan menghentikan penyebaran informasi, hal ini menurut saya adalah kebodohan yang sudah terlanjur mendarah daging, sebab mereka menakuti diri sendiri dan orang lain, bahkan dari Zaman Nabi ramalan kiamat memang sudah ada, Namun Rasulullah sekalipun tidak mengetahui kapan tepatnya hari itu akan datang.
Dalam sebuah surah Allah SWT berfirman sebagai berikut ini, yang artinya:

“Mereka menanyakan kepadamu tentang kiamat, ‘Bilakah terjadinya?’ Katakanlah, ‘Sungguh pengetahuan tentang kiamat itu adalah pada sisi Tuhanku. Tidak seorang pun yang dapat menjelaskan waktu kedatangannya selain Dia. (Q.S. Al-Aʽrāf ayat 187).
Memang betul mempercayai hari kiamat adalah termasuk rukun iman, namun jika menebak kapan, itu sudahlah termasuk kedalam mendahului Allah SWT.
Wallahu'alam..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar